KLIKSULTRA.ID, BOMBANA – Sebanyak empat pria di Desa Rakadua, Kecamatan Poleang Barat, Kabupaten Bombana, Sulawesi Tenggara (Sultra) dilaporkan tenggelam saat mencari ikan di laut, Senin (24/4/2023) malam.
Salah satu kerabat korban, Supyan mengatakan, kronologi awal peristiwa ini bermula saat enam pria dari desa tersebut hendak mencari ikan di laut dengan cara dipanah sekira pukul 20:00 WITA.
Tidak lama kemudian, keenam pria diterjang ombak besar hingga empat diantaranya hanyut tenggelam.
Empat pria itu yakni Jhon, Lala, Muslimin dan Lanang hanyut terbawa ombak.
“Kalau muslimin dengan Lanang belum ditemukan sampai sekarang,” kata akun tersebut saat dikonfirmasi Kliksultra.id.
Supyan menjelaskan, mayat Jhon dan Lala ditemukan warga, Selasa (25/4/2023) sekira pukul 08:00 WITA.
Hingga saat ini, kata dia, warga masih melakukan pencarian terhadap dua korban lainnya. (*)