KLIKSULTRA.ID, KONAWE – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Konawe sukses laksanakan tahapan pencabutan nomor urut untuk pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Konawe Tahun 2024, Sabtu (23/9/2024).
Dalam sambutannya, Ketua KPU Konawe, Wike mengatakan, tahapan pencabutan nomor urut bagi Paslon yang telah dinyatakan lolos di tahapan sebelumnya.
“Pencabutan nomor urut ini berlangsung transparan dan disaksikan oleh seluruh tamu undangan,” ujar Wike.
Wike mengajak seluruh Paslon bersama tim pemenangan untuk tertib, dan bersama-sama menjaga agar pelaksanaan kegiatan dapat terlaksana sesuai yang di harapkan.
Untuk diketahui, pencabutan nomor urut yang berlangsung tertib ini, Paslon Yusran Akbar dan Syamsul Ibrahim (YA-SYAM) mendapat nomor urut 1, Paslon Rusdianto dan Fachry Pahlevi Konggoasa (RD-FPK) nomor urut 2, dan Paslon Harmin Ramba dan Dessy Indah Rachmat (HADIR) nomor urut 3.
Usai laksanakan seluruh rangkaian acara, masing-masing Paslon meninggalkan kegiatan dengan tertib, melalui pengawalan pihak Kepolisian polres Konawe.
Iring-iringan rombongan dapat berjalan lancar sesuai yang diharapkan.
Adapun hasil Pleno KPU Konawe tentang penetapan nomor urut Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Konawe Tahun 2024 tertuang dalam Surat Keputusan (SK) dibawah ini. (**)
S.K-Penetapan-nomor-urut-calon-bupati-dan-wakil-bupati-Konawe